Uponsel.com–Spesifikasi dan Harga Himax Pure III-Smartphone Octa core memang terus di luncurkan oleh berbagai vendor. Seperti vendor lainnya, Himax juga tidak mau ketinggalan untuk meluncurkan produk terbarunya yang diberi seri Himax Pure III. Ponsel ini merupakan salah satu ponsel yang digadang – gadang akan menjadi ponsel terbaik dengan harga yang murah di indonesia.
Himax sendiri merupakan produsen smartphone asal Taiwan yang menggunakan sistem penjualan online. Sistem ini memang sudah tidak asing lagi di China karena Xiaomi dan berbagai vendor lainnya juga menggunakan sistem ini. Dengan sistem online tersebut, biaya pemasaran akan lebih ringan karena hanya melalui media sosial dan iklan online, sehingga mampu menekan harga produk tersebut menjadi lebih murah.
Hal yang sama juga akan dilakukan pada Himax Pure III, produk ini akan dipasarkan secara besar – besaran melalui sistem preordeer pada situs Himax Indonesia.com. sitem preorder ini memang menjadi andalan Himax dalam memasarkan produknya, sistem tersebut juga dilakukan pada pemasaran Himax Polymer Li.
Berbicara mengenai spesifikasi dari Himax Pure II, tentunya ponsel ini sudah dilengkapi dengan spesifikasi kelas atas yang dapat memanjakan para penggunannya. Dengan menggunakan CPU Octa core menjadi salah satu kelebihan yang dimiliki Himax Pure III dibandingkan dengan vendor smartphone lainnya. Harga Himax Pure III yang dibanderol dibawah 3 Jutaan rupiah, bisa menjadi alasan mengapa kamu harus memilih ponsel ini.
Untuk kamu yang sudah penasaran mengenai detail spesifikasinya berikut ini informasi mengenai detail spesifikasi dari Himax Pure III.
Spesifikasi Himax Pure III
SIM Card | Dual SIM |
Ukuran layar | 720 x 1280 pixels, 4.7 inch |
Tipe Layar | IGZO Capacitive touchscreen 16M colors Dragintrail X Glass |
Dimensi | 139.8 x 66.2 x 8.6 mm |
Memori | internal 16GB, eksternal |
RAM | 1 GB |
Konektivitas | HSPA+ |
Sistem operasi | Amigo OS 4. 2.5/Android 4.2.2 |
GPU | Mali 450MP4 |
CPU | Octa core MT6592 1,7 GHz |
Kamera Belakang | 13 MP, 4160 x 3120 , LED Flash, autofocus |
Kapasitas Baterai | Non removable 2200 mAh Li-Po battery |
Harga | Rp. 2.388.000 |
Berbagai fitur yang dibawa pada ponsel ini, selain menggunakan CPU yang bertenaga pada sektor kamera sudah disediakan pula kamera dengan lensa 13MP yang dapat diputar seperti Oppo N1. Selain dapat di putar, kamera tersebut juga memiliki fitur standard seperti LED Flash dan autofocus.
Ponsel ini memang sangat cocok untuk kamu yang memiliki hobu selfie, dengan kamera depat berlensa 13MP tentu akan membuat para penggunanya puas dengan hasil kamera terbaik dan berkualitas tinggi. berbeda dengan smartphone Android biasa yang hanya mengandalkan kamera depan maksimal 5 MP.
Performa yang dimiliki ponsel ini pun juga masksimal dengan hasil benchmark Antutu yang mencapai 27 ribu. Walaupun hanya sebatas angka – angka, kemampuan ponsel tersebut biasanya diukur dari berapa pencapaian skor benchmark yang dimilikinya.
Originally posted 2016-06-03 12:31:38.