Uponsel.com-Perbedaan IPhone SU dan FU-IPhone SU dan FU sering menjadi topik pembahasan, terutama oleh orang-orang yang berencana untuk membeli IPhone bekas atau second.Jika diperhatikan lagi, selama ini Apple sendiri tidak pernah memberikan informasi mengenai adanya tipe IPhone SU ataupun FU. Lalu sebenarnya apa yang dimaksud dengan tipe SU dan FU yang sering dibahas oleh orang-orang yang mau membeli IPhone bekas tersebut?
Apa perbedaan yang paling bisa dilihat antara IPhone dengan tipe SU dan juga tipe FU? Bagi anda yang merasa penasaran dengan yang dimaksud tipe SU maupun tipe FU tersebut, anda bisa baca penjelasannya lebih lanjut di dalam artikel ini.
Apa yang Dimaksud Dengan IPhone SU dan FU?
Secara garis besarnya, memang Apple sendiri tidak pernah mengeluarkan tipe SU maupun FU untuk produk IPhone. 2 tipe tersebut murni dibuat oleh konsumen sendiri.
Lalu apa yang dimaksud dengan IPhone yang disebut tipe FU ataupun SU tersebut? Yang dimaksud dengan tipe SU maupun FU tersebut adalah IPhone yang masuk kedalam paket bundle suatu provider telekomunikasi atau tidak.Jadi jika IPhone dijual dengan bundle jaringan provider tertentu, maka IPhone tersebut lebih dikenal dengan sebutan IPhone SU oleh konsumen. SU sendiri adalah singkatan dari software unlock. Sedangkan FU adalah singkatan factory unlocked.
Apa Perbedaan dari Tipe SU dan FU Pada IPhone?
Jika dilihat sekilas, memang tampilan dari tipe SU maupun tipe FU itu tidak ada bedanya (selama tipe IPhonenya sama). Namun ketika digunakan, ada cukup banyak perbedaan antara IPhone yang disebut dengan tipe FU dan SU.Lalu apa saja perbedaan antara IPhone software unlocked maupun factory unlocked tersebut? Berikut ini adalah beberapa perbedaannya:
Bisa tidaknya digunakan dengan provider telekomunikasi lain
Perbedaan pertama tipe FU maupun SU bisa dirasakan secara langsung dari bisa tidaknya digunakan dengan provider telekomunikasi lain.
Pada tipe SU, biasanya anda hanya bisa menggunakannya dengan satu macam provider telekomunikasi saja. Hal tersebut disebabkan karena memang sejak awal, tipe SU sudah dibundling dengan satu provider telekomunikasi tertentu.
Dari software yang ada di dalam IPhone
Karena merupakan IPhone yang dijual langsung oleh Apple kepada provider telekomunikasi, biasanya perusahaan provider telekomunikasi tersebut juga menambahkan software tertentu di dalam IPhone tipe software unlocked.Oleh sebab itu, kemungkinan besar anda tidak akan bisa merasakan IOS murni dari Apple ketika anda membeli IPhone bertipe software unlocked dari provider telekomunikasi.
Dari bisa tidaknya diupdate IOSnya
Selain dari bisa tidaknya digunakan dengan provider telekomunikasi lain dan juga dari softwarenya, perbedaan antara tipe SU dan FU juga bisa dirasakan dari faktor bisa tidaknya diupdate IOSnya.
Jika anda membeli ponsel Apple dengan tipe SU, kemungkinan besar IPhone yang anda miliki tidak akan bisa melakukan update IOS secara otomatis. Kenapa? Karena anda harus menunggu update IOS dari jaringan yang mendistribusikan tipe SU tersebut.
Yang lebih parahnya lagi, kemungkinan besar IOS di ponsel Apple tipe SU juga tidak bisa diupdate atau diperbarui karena pihak yang mendistribusikannya sama sekali tidak memikirkan mengenai pemberian update IOS pada penggunanya.
Lalu sebenarnya mana yang lebih disarankan untuk dibeli? Apakah anda sebaiknya membeli tipe FU atau SU bekas? Bagi anda yang memang tidak mau repot dan mau bisa menikmati ekosistem dari Apple sepenuhnya, anda memang lebih disarankan untuk membeli IPhone FU.Pasalnya, IPhone FU jauh lebih terjamin bukan hanya dari segi update sistemnya saja namun juga dari segi garansi resminya juga jika dibandingkan dengan IPhone SU.
Demikian ulasan singkat tentang Perbedaan IPhone SU dan FU. Sekian dan semoga bermanfaat
Originally posted 2019-07-18 15:24:55.