Cara Backup Kontak iPhone Dengan Mudah dan Cepat

Uponsel.com-Cara Backup kontak iPhone-bisa dilakukan dengan berbagai macam cara. Anda bahkan bisa melakukan backup kontak di IPhone agar bisa digunakan langsung di smartphone lain yang menggunakan sistem operasi Android. Penasaran mau tahu bagaimana caranya melakukan backup kontak IPhone? Mau tahu apa saja yang harus anda lakukan untuk bisa menyimpan semua data kontak dan memidahkan data tersebut dari IPhone anda?Bagi anda yang mau tau caranya melakukan backup data kontak di IPhone dengan cepat dan mudah, anda bisa pelajari tips dan macam-macam caranya di dalam artikel ini.

Cara Backup Kontak iPhone Dengan Mudah

Backup Kontak IPhone Menggunakan iCloud

Metode backup data kontak di IPhone pertama yang bisa dikatakan paling mudah dan juga cepat adalah dengan menggunakan iCloud. Ketika melakukan backup data kontak dari IPhone ke iCloud ini, anda sama sekali tidak membutuhkan perangkat lain.

Jadi prosesnya 100% bisa dilakukan langsung dari IPhone yang anda miliki. Cara backup kontak IPhone dengan menggunakan iCloud ini paling cocok digunakan jika anda memang mau menggunakan IPhone seri baru.Berikut ini adalah langkah-langkah backup data kontak dari IPhone seri lama anda ke IPhone seri baru menggunakan iCloud:

  1. Masuk kedalam menu setting atau pengaturan di IPhone anda.
  2. Masuk kedalam menu iCloud.
  3. Pilih menu contact untuk mengaktifkan fitur sinkronisasi kontak di IPhone ke iCloud.

Note:Pastikan anda sudah memiliki ID Apple untuk bisa melakukan backup kontak di IPhone dengan menggunakan iCloud.Selain itu, pastikan fitur iCloud sudah benar-benar aktif. Ciri-ciri fitur iCloud sudah aktif adalah jika sudah berwarna hijau.Lalu bagaimana caranya memindahkan data kontak anda tersebut ke IPhone baru anda? Caranya cukup mudah. Masuk kedalam ID Apple anda di IPhone baru dan aktifkan fitur sinkronisasi iCloud di IPhone baru anda.Dengan begitu, secara otomatis semua data yang tersimpan di dalam iCloud (hasil sinkronisasi di IPhone lama) akan bisa anda akses di IPhone baru.

Backup Data Kontak IPhone Menggunakan ITunes

Jika anda lebih suka menyimpan data di storage anda sendiri, maka cara backup kontak IPhone yang paling cocok untuk anda gunakan adalah dengan memanfaatkan Itunes.Berikut ini adalah langkah-langkah melakukan backup data kontak dari IPhone menggunakan aplikasi Itunes:

  1. Pastikan PC ataupun laptop anda sudah terpasang aplikasi Itunes.
  2. Hubungkan IPhone yang mau anda backup data kontaknya dengan PC ataupun laptop yang sudah terpasang aplikasi Itunes.
  3. Setelah IPhone anda terdeteksi di aplikasi Itunes, selanjutnya pilih menu backup atau cadangkan di dalam aplikasi Itunes.
  4. Proses backup data dari IPhone akan berjalan setelah anda memilih menu tersebut. selanjutnya, anda hanya perlu menunggu proses backup sampai selesai.

Jika sudah berhasil melakukan backup data kontak dari IPhone ke Itunes, lalu bagaimana caranya untuk bisa memindahkan data kontak tersebut ke IPhone yang baru?Untuk bisa memindahkan data kontak dari IPhone lama anda ke IPhone baru dengan menggunakan Itunes adalah dengan langkah-langkah berikut ini:

  1. Hubungkan IPhone baru anda ke PC ataupun laptop yang sudah terpasang aplikasi Itunes dimana anda melakukan backup IPhone lama.
  2. Setelah terhubung, pastikan IPhone baru anda terdeteksi terlebih dahulu di dalam Itunes.
  3. Jika IPhone baru anda sudah terdeteksi di dalam aplikasi Itunes, selanjutnya anda hanya perlu memilih menu “pulihkan cadangan”.
  4. Tunggu prosesnya sampai selesai.

Note:Jika IPhone anda menggunakan versi IOS yang lebih lama dari IPhone sebelumnya, maka anda diwajibkan untuk melakukan update IOS terlebih dahulu sebelum bisa memilih menu “pulihkan cadangan”.Selain itu, pastikan baterai IPhone anda dalam kondisi penuh selama proses memulihkan file-file dari data backup di aplikasi Itunes.

Cara Export File Backup Kontak IPhone Dalam Bentuk VCF

Anda memang sudah tau bagaimana caranya backup kontak IPhone agar bisa dengan mudah dipindahkan ke IPhone yang baru.Namun masalahnya, bagaimana jika anda berencana untuk memindahkan data kontak dari IPhone ke smartphone lain yang tidak menggunakan IOS?Cara termudah untuk memindahkan data kontak dari IPhone ke smartphone lain yang tidak menggunakan IOS adalah dengan membuat file data backup dengan ekstensi vcf.

Masalahnya, sudah taukah anda bagaimana caranya mengubah file backup kontak IPhone anda sebelumnya menjadi format vcf? Jika anda belum tau bagaimana caranya, berikut ini adalah langkah-langkahnya:

  1. Pastikan anda sudah melakukan backup data kontak dari IPhone ke iCloud sebelum bisa mengubah ekstensi filenya menjadi vcf.
  2. Jika data kontak di IPhone sudah berhasil anda backup di iCloud, maka selanjutnya masuk kedalam akun iCloud anda (bisa masuk menggunakan PC, laptop, ataupun smartphone).
  3. Setelah berhasil masuk kedalam akun iCloud dimana anda menyimpan backup data kontak IPhone yang anda miliki, pilih menu contact.
  4. Pilih semua data kontak yang mau anda export dalam bentuk file berekstensi vcf.
  5. Setelah dipilih, tekan icon berbentuk gear pada pojok kiri bawah iCloud.
  6. Pilih menu export vCard.
  7. Setelah itu, data kontak di IPhone yang sudah dirubah dalam bentuk file berekstensi vcf akan diunduh secara otomatis ke perangkat yang anda gunakan untuk mengakses akun iCloud tersebut.
  8. Jika filenya sudah anda unduh, maka selanjutnya anda hanya perlu import data tersebut ke smartphone yang menggunakan sistem operasi selain IOS yang mau anda gunakan.

Note:Untuk mempercepat proses pemilihan data kontak yang mau anda export menjadi file berekstensi vcf dari akun iCloud tersebut, anda bisa memilihnya dengan menggunakan kombinasi tombol ctrl + A di keyboard anda.

Bagaimana? Sekarang anda sudah cukup paham bukan mengenai bagaimana caranya melakukan backup kontak IPhone itu?Jadi data kontak IPhone itu tidak hanya bisa dipindahkan ke IPhone lain saja. Data kontak IPhone tersebut bahkan bisa dipindahkan dengan mudah ke smartphone lain yang tidak menggunakan sistem operasi IOS sekalipun.

Demikian artikel mengenai Cara Backup Kontak iPhone Dengan Mudah dan Cepat. Semoga artikel ini bermanfaat untuk para pembaca

Originally posted 2022-05-23 07:51:25.

error: This content is protected by DMCA