Uponsel.com-Vivo Y20S-Bersamaan dengan Vivo V20, Vivo Y20S juga telah resmi dirilis pada tanggal dan hari yang sama, yakni 19 Oktober 2020. Pasalnya, ponsel atau smartphone Vivo Y-Series ini memiliki kapasitas yang besar pada ruang penyimpanannya. Berbeda dengan ponsel lainnya, harga yang ditawarkan dengan ruang penyimpanan tersebut sangatlah terjangkau. Oleh sebab itu, versi Y20S ini termasuk HP Android yang sangat populer akhir-akhir ini.
Spesifikasi Vivo Y20S
Meskipun menggunakan bahan dasar plastik untuk pelindung bagian belakang, namun ponsel ini masih memiliki tampilan yang elegan. Selain itu, pada bagian depan dari ponsel yang berdimensi 164,4 x 76,3 x 8,4 mm ini juga terdapat punch hole sebagai tempat sefie camera. Selain itu, ponsel ini juga sudah dilengkapi dengan Dual SIM yang sangat membantu dalam mengaktifkan 2 nomor ponsel sekaligus.
Layar
Ponsel yang memiliki berat 192,3 gram ini juga telah dilengkapi layar IPS LCD dengan lebar 6,51 inci yang sangat keren. Selain itu, resolusi yang mampu dihasilkan oleh layar tersebut yaitu 720 x 1600 pixel dengan rasio 20 : 9.
Sistem Operasi & Hardware
Selain dibekali dengan ruang penyimpanan yang cukup luas, Vivo Y20S juga tersusun dari beberapa teknolgi canggih lainnya. Dengan mengandalkan Android 10 dan Funtouch 10,5 atau Funtouch 11 (tergantung pilihan pembeli) akan menghasilkan proses yang lebih cepat. Selain itu, chipset Snapdragon 460 sudah digunakannya.
Ditambah dengan prosesor Octa Core Kryo 240 dan kartu grafik Adreno 610, mampu menghasilkan rata-rata penyegaran ulang hingga 1,8Gz. Bahkan, untuk dijadikan ponsel gaming juga akan sangat cocok dengan spesifikasi tersebut.
Kamera
Terkenal akan kualitas kamera yang mumpuni, Vivo telah menghiasi ponsel ini dengan 3 buah kamera belakang yang memiliki kualitas sangat bagus. Pada wide camera, lensa yang digunakan berukuran 13 MP, sedangkan Macro dan Depth Camera telah terpasang lensa yang berukuran masing-masing 2MP. Dengan Triple Camera tersebut, Anda mampu menghasilkan jepretan foto pada objek yang jauh dengan jelas.
Meskipun hanya terdapat satu buah kamera pada bagian depan Vivo Y20S, namun lensa tersebut sangat menunjang untuk berbagai macam kegiatan. Wide camera yang berukuran 8MP tersebut mampu menghasilkan foto yang jernih dan tampak jelas. Bahkan dengan kedua kamera tersebut (main dan selfie camera) mampu menciptakan sebuah video yang berukuran hingga 1080p atau setara dengan kualitas HD.
Fingerprint
Fitur Fingerprint juga telah disediakan pada bagian samping smartphone. Selan itu, ponsel ini juga dilengkapi dengan konektivitas berupa Wi-Fi dan juga Hotspot. Fitur Bluetooth juga sudah dilengkapi di dalamnya yang berguna bagi Anda yang tidak suka menggunakan headset yang berkabel.
RAM dan Internal Memory
Vivo Y20S yang baru keluar ini akan memiliki ruang penyimpanan yang sangat besar, yakni 128GB. Akan tetapi, ukuran RAM yang dapat dipilih hanya ada 2 varian, yakni 6GB dan 8GB saja. Apabila Anda masih kekurangan ruang penyimpanannya, bisa dipasang microSDXC pada slot yang telah tersedia pada SIM tray ponsel tersebut. Selain ukuran RAM, nantinya terdapat 3 pilihan warna yang sangat kece untuk Anda bisa bawa pulang, yaitu biru muda, biru tua, dan hitam.
Harga Vivo Y20S
Meskipun memiliki ruang penyimpanan yang sangat luas, harga yang diberikan untuk Vivo Y20S ini sangat bersahabat. Anda bisa membawa pulang ponsel tersebut mulai dari Rp 3,1 juta saja. Pastinya harga tersebut bisa menjamin teknologi canggih yang ada di dalamnya.
Demikian ulasan mengenai spesifikasi dari vivo Y20s . Semoga informasi ini dapat bermanfaat untuk para pembaca . Untuk informasi lengkapnya mengenai spesifikasi dari ponsel tersebut , pembaca dapat mengunjungi di website resmi Vivo .
Originally posted 2020-10-30 14:13:10.
DAFTAR ISI