Spesifikasi Vivo S1 Pro, Smartphone Android dengan RAM 8GB yang Garang

Uponsel.comSpesifikasi Vivo S1 Pro-Pada bulan April yang lalu Vivo telah meluncurkan seri Vivo S1 yaitu Vivo S1 Pro yang diklaim membawa peningkatan pada beberapa sektor. Seri ponsel pintar ini memang belum dirilis secara resmi di Indonesia namun bagi anda yang tertarik membelinya bisa menyimak spesifikasi lengkapnya di bawah ini.

Spesifikasi Vivo S1 Pro, Smartphone Android dengan RAM 8GB yang Garang

Dapur pacu

Yang menjadi peningkatan dari smartphone ini dibanding pendahulunya adalah terletak pada chipset nya. Kalau Vivo S1 masih menggunakan chipset MediaTek Helio P70 namun pada Vivo S1 Pro telah dibekali dengan chipset Qualcomm Snapdragon. Dengan hardware semacam ini memang dapat disimpulkan bahwa Vivo S1 Pro lebih baik ketimbang pendahulunya.

Untuk mendukung chipset yang gahar tersebut Vivo membekali seri smartphone terbarunya ini dengan 2 opsi RAM yang berbeda. Ada pilihan RAM 8GB dan internal 128GB kemudian RAM 6GB dengan internal 256GB. Jadi anda bisa menilai sendiri dengan chipset dan RAM semacam ini smartphone ini sangat mungkin sekali anda andalkan untuk menunjang aktivitas seharian anda semisal memainkan gaming kualitas HD.

Dilengkapi Fitur Multi-Turbo

Nah untuk mendukung kebutuhan anda akan gaming, ponsel pintar ini sudah dilengkapi dengan teknologi Multi-Turbo yang mana merupakan mesin akselerasi. Teknologi ini dijamin akan memberikan anda sebuah pengalaman bermain game yang mumpuni. Ada juga fitur smart assistant Joi AI yang mana merupakan teknologi kecerdasan buatan yang bisa dipanggil dengan menekan tombol khusus layaknya tombol Bixby pada Samsung.

Konektivitas

Sedangkan untuk urusan konektivitas, Vivo S1 Pro ini telah dilengkapi dengan 2 slot simcard yang dua-duanya telah menggunakan koneksi LTE.  Ada juga colokan headphone 3,5 mm yang bisa anda gunakan untuk mendengarkan musik dengan nyaman.Untuk sistem operasinya Vivo S1 Pro telah menggunakan OS Android terbaru yaitu Android 9.0 Pie yang dilengkapi dengan teknologi Funtouch 9. Sedangkan untuk kapasitas baterainya telah menggunakan baterai Non-Removable Li-Po 3700 mAh yang sudah dilengkapi dengan teknologi fast charging. Jadi anda tidak perlu khawatir kehabisan baterai selama beraktivitas seharian penuh.

Baca juga:

Display

Dari tampilan luar anda bisa melihat sekilas kalau kalau layar Vivo S1 Pro ini lebih kecil dibandingkan dengan Vivo S1. Hal ini memang benar karena smartphone ini hadir di pasaran memiliki layar 6.39 inci dengan panel Super Amoled.

Layar ini pastinya sudah menggunakan teknologi Full HD Plus dimana akan memberikan pengalaman menonton video sekelas bioskop. Rasio layar ke tepi bodinya mencapai 91,64% dan bersih tanpa notch/poni sama seperti pendahulunya. Jadi anda akan merasa lega menggunakan smartphone ini namun tetap ringan dan fleksibel ketika di kantong.

Kamera

Sektor yang akan dibahas selanjutnya dari Vivo S1 Pro ini adalah kameranya yang mana telah dibekali dengan 3 kamera. Kamera utama yang dimiliki oleh smartphone ini beresolusi 48MP dengan lensa f/1.78, kemudian kamera resolusi 8MP dilengkapi dengan lensa wide-angle bukaan f/2.2 dan terakhir kamera resolusi 5MP dengan lensa f/2.2 yang digunakan untuk sensor kedalaman bidang.Untuk menunjang kebutuhan anda akan selfie maupun wefie, smartphone ini telah dilengkapi dengan kamera depan resolusi 32MP yang mana bisa dioperasikan dengan mekanisme pop-up naik turun. Jadi dengan kamera ini anda bisa mengabadikan momen-momen spesial anda dengan cara yang paling istimewa. Ini juga menjadi sektor lain yang ditingkatkan daripada pendahulunya yaitu kamera utama yang dulunya 12 MP menjadi 48MP dan kamera depan dulunya 25MP menjadi 32MP.

Demikianlah ulasan tentang Spesifikasi Vivo S1 Pro . Sekian dan semoga bermanfaat

Originally posted 2019-05-24 01:24:00.

error: This content is protected by DMCA